Minggu, 25 September 2011

Workshop "Kompasiana Blogshop" yang Bermanfaat



Suatu waktu ketika saya sedang bekerja, teman saya mengajak saya untuk mengikuti sebuah acara Workshop yang berada di Balikpapan. Acara Workshop ini diadakan di hotel Pacific lt 9 Balikpapan tanggal 24 September 2011 kemarin dengan tema “Kompasiana Blogshop”. Apakah “Kompasiana Blogshop” itu?, Suatu pertanyaan yang terlintas dibenak saya ketika mendengar kalimat teman saya yang mengajak saya ke acara tersebut.  Dengan rasa penasran  saya akhirnya memutuskan untuk mengikuti Workshop tersebut (sebenarnya karena kepengen cari makan gratis doank sih, soalnya acaranya diadakan pas tanggal tua,hehee).

 Keesokan harinya ketika acara tersebut diselenggarakan, barulah saya mengetahui bahwa acara itu diadakan untuk para bloger-bloger yang ingin menambah wawasan tentang tulis-menulis di sebuah blog. Acara itu digelar atas kerjasama Telkomsel dan Kompas. Mendengar akan hal tersebut saya langsung kebingungan dan  minder karena dalam dunia tulis-menulis saya bisa dikatakan masih dalam kategori “Pemula”, selain itu saya juga belum mahir mengelola sebuah blog. Ketika memasuki sebuah ruangan di lt 9 hotel Pacific dimana acara ini diadakan, rasa minder saya semakin tinggi karena banyak sekali orang yang jago dalam dunia tulis-menulis dan blog-memblog. Tetapi, sebagai seorang laki-laki saya berusaha menghadapi semua kebingungan dan rasa minder saya itu.

Setelah sekitar 5-6 jam berada diruangan itu dan setelah mendengarkan penjelasan narasumber-narasumber yang memberikan materi, ternyata Workshop ini membuat rasa minder saya sedikit berkurang. Selain itu Workshop ini membangkitkan selera saya untuk menulis di blog semakin membesar. Pemaparan-pemaparan materi yang berkualitas dari narasumber kompas seperti Iskandar Zulkarnaen dan kang Pepih Nugraha langsung merubah pola pikir saya. Saya  yang tadinya menganggap bahwa menulis itu ribet dan memerlukan waktu yang lama dalam proses pengerjaannya, ternyata setelah mendengarkan materi yang disampaikan oleh kang Pepih Nugraha mengenai “Bagaimana Cara Menulis Tepat dan Cepat” langsung  mempunyai pikiran bahwa menulis itu mudah. (yahh, ga mudah-mudah amat sih,hehee)

Materi  yang disampaikan oleh Kang Pepih Nugraha ini berisikan tentang hambatan-hambatan menulis dan tips-tips untuk mengatasi nya. Salah satu tips yang paling saya ingat dan saya sukai adalah mengenai apa yang saya alami yaitu tentang minder, tulisan yang jelek dan takut akan komentar-komentar orang tentang tulisan kita, atau istilahnya adalah "Kalah Sebelum Berperang".

Cara mengatasinya adalah dengan maju ke medan perang tersebut. Buanglah perasaan "Kalah Sebelum Berperang" tersebut jauh-jauh karena menurut Kang Pepih apabila kita tidak maju ke medan perang tersebut, maka kita tidak akan pernah tau hasil yang kita dapat. Kalimat itulah yang secara spontan langsung membangkitkan semangat saya untuk menulis di blog.

Saya pikir Workshop ini benar-benar bermanfaat untuk para bloger baik yang sudah jago atau yang pemula seperti saya.Untuk kedepannya saya berharap acara seperti bisa dilaksanakan sesering-sering mungkin di Balikpapan, agar dapat menambah ilmu para bloger-bloger yang ingin menambah wawasannya khususnya saya yang masih pemula.hhehe

Tidak ada komentar:

Posting Komentar